PONOROGO – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Polres Ponorogo melalui jajaran Polsek Ngrayun terus aktif menjalin sinergi dengan masyarakat. Hal ini sejalan dengan arahan Kepala Biro SDM Polda Jawa Timur, Kombes Pol Ari Wibowo, S.I.K., M.H., yang juga menjabat sebagai Ketua Satgas Ketahanan Pangan Polda Jatim.
Menindaklanjuti hal tersebut, Kapolres Ponorogo AKBP Andin Wisnu Sudibyo, S.I.K., M.H. menginstruksikan kepada seluruh jajaran untuk turut terlibat dalam pengawasan dan pendampingan sektor pertanian serta peternakan di desa-desa binaan. Langkah ini dilakukan untuk menjaga ketahanan pangan lokal serta mendukung program swasembada pangan nasional.
Pada Sabtu (19/4/2025), Kapolsek Ngrayun AKP Joko Triyono, S.H. bersama Bhabinkamtibmas Desa Baosan Kidul Aipda Susanto melakukan peninjauan langsung ke lahan jagung milik warga di Dukuh Krajan, Desa Baosan Kidul, Kecamatan Ngrayun, Kabupaten Ponorogo.
Kegiatan ini bertujuan tidak hanya sebagai pemantauan, tetapi juga bentuk nyata kepedulian Polri terhadap kesejahteraan petani dan keberlangsungan sektor pertanian. Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek dan Bhabinkamtibmas berdialog langsung dengan petani guna mendengarkan aspirasi serta kendala di lapangan, seperti kondisi cuaca dan kelangkaan pupuk.
AKP Joko Triyono menyampaikan dukungannya terhadap semangat para petani yang terus produktif di tengah berbagai tantangan. "Kami sangat mengapresiasi semangat warga dalam memanfaatkan lahan untuk pertanian. Ini bentuk kemandirian dan kontribusi nyata terhadap ketahanan pangan daerah," ujarnya.
Senada, Aipda Susanto menambahkan bahwa Bhabinkamtibmas juga memiliki peran aktif dalam mendorong masyarakat untuk mengelola lahan tidur menjadi lahan produktif seperti jagung, singkong, maupun sayuran, sebagai bagian dari penguatan ekonomi dan ketersediaan pangan.
Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin termotivasi untuk mendukung program pemerintah, serta terbangun sinergi yang kuat antara Polri dan warga dalam mewujudkan desa yang mandiri dan sejahtera.
@divisihumaspolri
@humaspoldajatim
@ssdmpolri
#ketahananpangan #polresponorogo #poldajatim #astacitajatim #astacitaponorogo #swasembadapangan
#astacita #ketahananpangan #ketahananpanganpoldajatim #polripresisi #polisiindonesia #ssdmpolri #divhumaspolri #birosdmpoldajatim #bidhumaspoldajatim
0 Komentar